Pages

Monday, January 30, 2012

Plus Minus Bisnis Franchise

Akibat terjadi krisis global yang berkepanjangan, banyak perusahaan-perusahaan baik perusahaan kecil maupun perusahaan besar mengalami kemunduran produksi sehingga harus melakukan perampingan karyawan, di lain pihak banyak pula perusahaan yang kolaps karena tidak mampu mengatasi masalah keuangan di dalam perusahaan mereka. Hal inilah yang akhirnya menyebabkan bisnis franchise semakin berkembang di Indonesia. 

Bisnis franchise ini seperti angin segar dalam dunia bisnis Indonesia karena pengaplikasian bisnis franchise ini sangat mudah dan memiliki berbagai pilihan yang bisa disesuaikan dengan modal yang tersedia. Bisnis franchise itu ada yang memerlukan modal yang besar namun banyak pula yang hanya memerlukan modal kecil untuk memiliki bisnis franchise ini.

Selain itu dengan berkembangnya bisnis franchise dapat membantu para korban Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) untuk mulai memiliki usaha sendiri dan dapat membantu menciptakan lapangan pekerjaan baru.

Sejarah Bisnis Franchise

Timbulnya istilah franchise di mulai oleh perusahaan mesin jahit Singer kurang lebih satu abad yang lalu, saat itu untuk pertama kalinya di Amerika, perusahaan Singer ini memperkenalkan konsep bisnis franchise untuk mengembangkan distribusi produknya ke berbagai wilayah.

Kemudian tidak berapa lama, perusahaan-perusahaan penghasil bir pun ikut memberikan lisensi atau suatu kontrak kerja sama pada perusahaan-perusahaan bir yang lebih kecil dalam usaha untuk memperlancar pendistribusian produk perusahaan bir besar tersebut. Dengan berkembangnya bisnis franchise ini di Amerika, penyerapan tenaga kerja pun meningkat sehingga angka pengangguran di negara itu semakin kecil karena terbukanya peluang pekerjaan di bisnis franchise ini.

Bahkan ketika konsep bisnis franchise ini diterima oleh banyak pihak di Amerika, maka banyak perusahaan-perusahaan yang mengaplikasikan bisnis sistem franchise ini. Bidang usaha yang banyak menggunakan bisnis franchise ini misalnya saja hotel, dealer mobil, pompa bensin, berbagai produk makanan, restoran, bahkan salon. Dan masih banyak lagi bidang usaha lain yang bisa dijalankan dengan konsep bisnis franchise.

Pengertian Bisnis Franchise

Bisnis Franchise adalah suatu perjanjian kerja sama yang disetujui oleh dua pihak atau lebih untuk bekerja sama dalam metode pendistribusian barang dan jasa kepada konsumen. Sang pemilik bisnis franchise yang pertama kali disebut franchisor. Franchisor adalah orang yang memberikan lisensi atau konsep usaha kepada orang-orang yang ingin memiliki bisnis franchise sendiri dalam jangka waktu tertentu dan di dalam wilayah tertentu untuk mendistribusikan barang dan jasa di bawah nama dan identitas si franchisor.

Bisnis franchise yang disetujui oleh para peminatnya itu akan dijalankan sesuai prosedur yang telah ditetapkan oleh franchisor. Sebagai imbalan untuk para franchisee (sebutan untuk para peminat bisnis franchise) akan mendapatkan sejumlah uang berupa initial fee atau royalty atau keuntungan setelah dipotong hak franchisor.

Bisnis franchise ini dapat dibedakan menjadi dua yaitu bisnis franchise yang berdasarkan bisnis franchise pemasaran produk dan bisnis franchise berupa konsep.

Pada bentuk bisnis franchise pemasaran produk, franchisor akan memberikan lisensi pada franchiseenya untuk memasarkan produk-produk milik franchisor. Misalnya saja adalah bisnis franchise dealer mobil. Pada bisnis ini franchisor yang memproduksi mobilnya lalu para franchisee yang akan membantu menjualkan produk mobil tersebut.

Bentuk yang kedua yaitu bisnis franchise berupa konsep. Konsep ini mengatur bahwa ranchisor memberikan semua konsep bisnis yang dimilikinya yang meliputi pedoman dan standart pengoperasian bisnis franchise, strategi pemasaran yang harus dilakukan bisnis franchise dan berbagai bantuan dalam menjalankan bisnis franchise tersebut berupa konsultasi.

Bentuk kedua ini banyak digunakan dalam bisnis franchise restoran cepat saji seperti Kentucky Fried Chicken, Pizza Hut, Mc Donald dan masih banyak lagi bisnis franchise di dalam bidang restoran yang menggunakan model bisnis franchise yang kedua ini.

Keuntungan Menjalankan Bisnis Franchise

Berikut ini akan diulas apa saja keuntungan yang bisa didapatkan dengan menjalankan bisnis franchise. 

1. Keuntungan Bisnis Franchise - Bisnis Terkontrol

Keuntungan yang pertama yaitu adanya pengontrolan bisnis franchise yang dilakukan oleh sistem yang sebelumnya sudah berjalan dengan baik. Sistem tersebut akan memberikan berbagai kemudahan dalam menjalankan bisnis franchise. 

Bisnis franchise menawarkan konsep bisnis yang sudah terbukti bisa berjalan dengan baik dan sudah banyak dikenal oleh masyarakat sehingga franchisee tidak perlu lagi melakukan promosi besar-besaran untuk memperkenalkan bisnis franchisenya.

Nama besar franchisor akan membantu para franchisee atau pemilik bisnis franchise untuk menjalankan dan memperkenalkan bisnis franchisenya di dalam masyarakat.

Para pemilik bisnis franchise tersebut juga bisa berkonsultasi dengan franchisornya ketika ada suatu masalah yang terjadi di dalam bisnis franchisenya. Biasanya fasilitas konsultasi ini sudah termasuk dalam satu paket pembelian bisnis franchise pertama kalinya.

Pengembangan bisnis franchise biasanya sudah dipikirkan oleh para penyedia bisnis franchise ini atau yang disebut franchisor tadi. Bahkan mereka melakukan perluasan dan pengembangan usaha bisnis franchisenya ini baik miliknya sendiri maupun milik franchiseenya.

Dengan memiliki bisnis franchise maka kita akan memiliki kebebasan waktu dan kebebasan financial karena bisnis franchise kita sudah dikelola secara profesional oleh para tenaga ahli yang disediakan oleh franchisor. Selain itu pengembangan usaha bisnis franchise ini juga sudah dilakukan oleh franchisor sehingga kita tinggal mengeruk keuntungan dari bisnis franchise ini berupa royalty atau initial fee.

2. keuntungan Bisnis Franchise - Modal Terjangkau

Bisnis franchise tidak harus menggunakan modal besar. Saat ini sudah banyak bisnis franchise yang bermodal kecil untuk mendapatkannya. Misalnya saja adalah berbagai produk minuman yang hanya dengan modal di bawah lima juta sudah kita miliki bisnis franchise itu.

Kerugian Menjalankan Bisnis Franchise

Selain keuntungan ada pula kerugian yang harus diperhitungkan jika kita ingin memiliki bisnis franchise sendiri. Kerugiaan-kerugiaan tersebut adalah:

1. Kerugian menjalankan Bisnis Franchise - Risiko Ditanggung Sendiri

Sebagian penyedia bisnis franchise dalam praktiknya tidak terlalu banyak membantu dalam mengembangkan bisnis. Mereka hanya memberikan berbagai konsep dan mentransfer pengalaman mereka dalam menjalankan bisnis franchise itu tetapi mereka tidak akan mau bertanggung jawab apakah dengan konsep yang mereka berikan tersebut akan membawa kesuksesan bagi bisnis franchise lainnya.

2. Kerugian Menjalankan Bisnis Franchise - Jika Gagal Modal Tidak Dapat Dikembalikan

Kerugian yang terjadi bisa juga karena kita salah memilih bisnis franchise. Karena pada saat kita akan memiliki bisnis franchise tersebut, kita harus menyetorkan sejumlah uang untuk memilikinya dengan nilai yang cukup besar. Ketika kita menyadari bahwa kita sudah salah memilih bisnis franchise yang ternyata tidak jalan dan tidak berkembang maka uang yang sudah kita setorkan tersebut tidak akan dapat dikembalikan lagi.

3. Kerugian Menjalankan Bisnis Franchise - Keuntungan Hanya Setengah

Dengan melakukan bisnis franchise kita hanya akan mendapatkan setengah dari keuntungan karena banyak penyedia bisnis franchise ini menerapkan sistem bagi hasil. Sedangkan jika mendirikan bisnis sendiri di luar bisnis franchise maka keuntungan akan menjadi milik kita seluruhnya.

4. Kerugian Menjalankan Bisnis Franchise - Jika Franchisor Bangkrut, Usaha Ikut Bangkrut

Jika bisnis franchise utama yang dimiliki oleh penyedia bisnis franchise mengalami masalah, maka akan sangat memengaruhi bisnis-bisnis franchise yang sedang dijalankan oleh franchiseenya. Biasanya ketika bisnis franchise yang utama kolaps misalnya maka secara tidak langsung bisnis franchise yang kita miliki akan ikut terbawa pula dalam jurang kebangkrutan.

Karena itulah ketika kita memutuskan untuk memiliki sebuah bisnis franchise, kita harus benar-benar mempelajari apa saja keuntungan yang akan kita dapatkan dengan membeli bisnis franchise mereka. Selain itu kita juga harus mencari berbagai informasi tentang bisnis franchise itu bagaimana perkembangan bisnisnya sejak berdiri hingga saat kita akan membeli bisnis franchise itu.

Memang bisnis franchise yang semakin berkembang di Indonesia ini menawarkan cara lain bagi masyarakat Indonesia dalam berbisnis. Kita harus benar-benar memilih bisnis franchise yang bisa bertahan dalam jangka panjang dengan pengalaman yang lebih lama agar ketika kita menjalankan bisnis franchise itu, kita juga dapat berkembang seiring dengan perkembangan usaha mereka.



View the original article here



Peliculas Online

Popular Posts

 
Copyright (c) 2010 usaha-aku.blogspot.com. Design by WPThemes Expert

Themes By Buy My Themes, Gifts for GirlFriend And Skull Belt Buckles.